PENGARUH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PENGUNGKAPAN ISLAMIC SOCIAL REPORTING TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERBANKAN SYARIAH DI INDONESIA

  • Alimatul Farida Universitas Yudharta Pasuruan
Keywords: CSR, ISR,GCG, ROA, ROE, NOM dan Kinerja Keuangan

Abstract

Penerapan Islamic Social Reporting merupakan salah satu bentuk penerapan dari konsep Good Corporate Governance, sebagai entitas bisnis yang betanggungjawab terhadap masyarakat dan lingkungannya. Good Corporate Governance merupakan sistem yang mengatur hubungan manajer, pemegang saham, kreditor, investor, pemerintah dan karyawan serta yang lainnya agar seimbang hak dan kewajibannya.

Islamic Social Reporting merupakan bentuk tanggungjawab perusahaan terhadap lingkungan bagi kepedulian sosial/masyarakat. Indeks ISR mengungkapkan mengenai hal-hal yang berkaitan dengan zakat, waqaf, infaq, qaardlul hasan, status kepatuhan syariah dan status yang sudah terbebas dari unsur riba’ serta gharar. 

Penelitian ini merupakan model kuantitatif dengan menggunakan metode analisis regresi berganda untuk mengetahui arah dan pengaruh hubungan variabel dependen dan independen. Analisis regresi berganda dilakukan pada data timeseries selama periode 2013-2017 pada industri perbankan syariah.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel GCG dan ISR secara parsial GCG berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah, sedangkan ISR tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah. Sedangkan secara bersama sama GCG dan ISR tidak berpengaruh juga terhadap kinerja keuangan perbankan syariah.

References

Alimatul, Farida. (2013). Pengaruh Penerapan Prinsip-Prinsip GCG dan Pengungkapan Tanggungjawab Sosial terhadap Kinerja Perusahaan Perbankan yang Tergabung dalam IICG. Thesis. FE UNISMA.
Anton, F.X. (2010). Menuju Teori Stewardship Manajemen. Majalah Ilmiah Informatika, 1 (2).
Anwar, Saiful. 2018. Pengantar Falsafah Ekonomi dan Keuangan Syariah. Jakarta; PT. Raja Grafindo Persada.
Bella, Chintia L. 2014. Analisis Pengaruh Islamic Social Reporting Terhadap Kinerja Bank Umum Syariah di Indonesia. Skripsi. FE UI.
Citra, Indah dan Verawaty. 2016. Analisis Komparasi Index Social Reporting Perusahaan Perbankan Syariah dan Perusahaan Go Publik yang Listing di Jakarta Islamic Index. Jurnal Akuisisi. Vol. 12 No. 2. Halm. 1 – 17.
Etty, Retno. W. 2014. Good Corporate Governance Konsep, Prinsip dan Praktik.
Farida Ayu Brilyanti. PengungkapanIslamic Social Reporting (ISR) pada Perbankan Syariah di Indonesia Tahun 2013 – 2015.
Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS Cetakan IV. Semarang; Badan Penerbitan Universitas Diponegoro.
GRI dan Pedoman Laporan Berkelanjutan. 2006. www.globalreporting,org.
Hadi, Nor. 2011. Corporate Social Responsibility. Yogyakarta; Graha Ilmu.
Hafiez S., Ihyaul U., Daniel Syam dan Sri Wahjuni L. 2012. Islamic Social Reporting Index sebagai Model Pengukuran kinerja Social Perbankan Syariah.
Hafiz Sofyani dan Anggar Setiawan 2015. Perbankan Syariah dan Tanggung Jawab Sosial: Sebuah Studi komparasi Indonesia dan Malaysia dengan Pendekatan ISRI dan GRII.
Hamdani. 2016. Good Corporate Governance; Tinjauan Etika dalam Praktik Bisnis. Jakarta:Mitra Wacana Media.
Hamidah, Nur. 2017. Pengaruh Pengungkapan Intellectual Capital (IC), Islamic Social Reporting (ISR), dan Good Coorporate Governance (GCG) terhadap Kinerja Keuangan Bank Umum Syariah. Thesis. FE UNISSULA.
Hanafi, Mamduh. 2004. Manajemen Keuangan, Yogyakarta: BPFE.
Hastuti, Theresia D., 2005. Hubungan antara Good Corporate Governance dan Struktur Kepemilikan dengan Kinerja Keuangan, Simposium Nasional Akuntansi, VIII.
http://M.Republika.co.id/berita/ekonomi/syariahekonomi/17/12/07/pokv42382-kinerja perbankan. Diakses tanggal 27 April 2018.
http://www.researchgate.net/publication/285042568. Diakses tanggal 28 April 2018.
Indra Siswanti (2016). Implementasi Good Coorporate Governance pada Kinerja Bank Syariah. Jurnal Akuntansi Multiaradigma Vol. 7 No.2. Halm. 307-321.
Mahardhika Kurniawati dan Rizal Yahya (2017). Pengaruh Mekanisme Corporate Governance, Kinerja Keuangan dan Kinerja Lingkungan terhadap Pengungkapan Social Reporting. Jurnal Akuntansi dan Investasi. Vol. 18 No. 02. Halm. 163-171.
Pedoman Good Corporate Governance Perbankan Indonesia. 2004. Komite Nasional Kebijakan Corporate Governance.
Pedoman Umum Good Corporate Governance Indonesia. 2006. Jakarta: KNKG.
Rahma Dwi Yuliani (2016). Corporate Governance dan pengungkapan Islamic Social Reporting pada Perbankan Syariah di Indonesia dan Malaysia.
Simamora, Henry. 2000. Akuntansi Basis Pengambilan Keputusan Bisnis. Jakarta: Salemba Empat.
Sugiarto. 2017. Metodologi Penelitian Bisnis. Yogyakarta: CV. Andi Offset.
Sugiyono. 2006. Metode Penelitian Bisnis, Bandung: ALFABETA.
Sugiyono. 2006. Statistika untuk Penelitian, Bandung: ALFABETA.
Sujarweni, Wiratna. 2015. Metodologi Penelitian Bisnis & Ekonomi. Yogyakarta; Pustaka Baru Press.
Sujarweni, Wiratna. 2015. SPSS untuk Penelitian. Yogyakarta; Pustaka Baru Press.
Tandelilin, Eduardus. 2010. Portofolio dan Investasi Teori dan Aplikasi, Edisi Pertama. Yogyakarta: KANISIUS.
Published
2018-11-30
Section
Articles